Total Tayangan Halaman

Selasa, 17 April 2012

TAMAN SEKOLAH


PEMANFAATAN KEBUN SEKOLAH UNTUK MEMBUAT DIAGRAM BATANG DAN DIAGRAM GARIS
Dulu ketika manusia belum mengerti akan keseimbangan alam, maka mereka dengan seenaknya membuka areal pemukiman di mana saja mereka suka. Hutan digunduli untuk dijadikan areal pertanian, sungai pun dibendung untuk pengairan dan kebutuhan air sehari-hari. Manusia secara sengaja mengekploitasi kekayan alam tersebut. Terus menerus mengeruk dan melumat kekayaan alam demi memenuhi hajat hidupnya. Aktivitas-aktivitas tersebut katanya kurang memperhatikan keseimbangan dan kelestarian alam yang ada di Bumi ini. Beruntung, waktu itu, belum ada akibat langsung dari aktivitas-aktivitas yang mereka perbuat.
Sekarang, ketika alam sudah tak kuasa lagi memenuhi keserakahan manusia, ketika alam tak lagi dapat menyeimbangkan diri akibat ulah manusia tadi, maka kita lihat akibatnya. Banjir sering kita dengar, sering kita saksikan dan rasakan di mana-mana. Tanah longsor seringkali jadi berita hangat yang menelan korban. Erosi tanah juga menjadi masalah pelik yang sering kita dengar. Bencana alam pun seperti tak ada hentinya. Ini tak lain dan tak bukan karena ulah manusia itu sendiri, ulah manusia yang kurang mengerti dan peduli akan kelestarian alam di Bumi kita. Mereka telah menebang dan menggunduli hutan sebagai penyangga kehidupan manusia.
Tanpa kita sadari keberadaan pohon disekitar kita telah membantu untuk kelangsungan hidup, Apakah pernah kita sadari berapakah jumlah pohon disekitar kita?paling tidak disekolah kita?apakah jumlah “mereka” seimbang dengan jumlah kita?padahal “mereka” telah memberikan oksigen yang segar setiap hari tanpa rasa lelah, “mereka” juga telah menghisap racun – racun disekitar kita dan memberikan sumber mata air.
Selain pohon juga ada tanaman – tanaman kecil sebut saja dengan bunga .Bunga juga tidak kalah pentingnya dengan pohon – pohon besar, apakah kita sadar berapakah manfaat yang diberikan bunga sama kita?coba kita renung sejenak, meskipun tamanan kecil tapi memberikan manfaat yang luar biasa pada kita semua, kita telah dimanjakan dengan keindahan dan keharuman bau bunga. Disekolah kita SMAN 1 Gondangwetan banyak sekali tanaman ini. Pernahkan kita menghitung berapa tanaman yang kita hirup bau wanginya?mari kita belajar statistik dengan cara membuat diagram garis dan batang.


Lembar Kerja Siswa ( LKS)

SATUAN PENDIDIKAN         :  SMAN  I  GONDANGWETAN   
MATA PELAJARAN               :  Matematika
KELAS/SEMESTER              :  XI-IPS / 1
MATERI POKOK                   :  STATISTIK
SUB MATERI POKOK           :  DIAGRAM, BATANG, DIAGRAM      GARIS, DIAGRAM LINGKARAN DAN OGIVE  

  1. Setelah Kalian amati dan mendata berbagai macam tanaman bunga disekitar kelasmu, Buatlah diagram garis dan batang di kertas berpetak berdasarkan:
  1. Jenis bunga
  2. Tinggi bunga
  3. Nama bunga


KERJAKAN PERTANYAAN DI BAWAH INI DENGAN BENAR DAN AKURAT

1.    Setelah Kalian amati dan mendata berbagai macam tanaman disekitar rumah kalian masing - masing, Buatlah diagram garis dan batang di kertas berpetak berdasarkan:
a.   Jenis tanaman
b.   Tinggi tanaman
c.   Nama tanaman
2.    Datalah sampah rumah tangga dirumah masing-masing setiap hari berdasarkan berat timbangan selama satu minggu. Berdasarkan:
a.    Sampah Organik
b.    Sampah anorganik
c.    Sampah Kertas.
Buatlah kedalam diagram garis dan batang hasil timbangan masing – masing jenis sampah.
Petunjuk Pengisian:
  1. Kerjakan dikertas berpetak
  2. Tuliskan isian komentar orang tua kalian dari hasil observasimu.
  3. Pojok kanan bawah tulislah “Mengetahui Orang Tua/ Wali murid”

Tidak ada komentar:

Posting Komentar